Pandemi Covid-19 mengakibatkan ekonomi masyarakat terhambat. Dengan ditetapnya peraturan New normal, masyarakat dipaksa dan diharuskan untuk terbiasa dengan pola hidup baru. Seperti Social Distancing, Memakai masker dimanapun dan Menghindari kerumunan. Selain itu, pandemi Covid-19 juga mendorong kita untuk berbagi kepada sesama.
Berbagi dan gotong royong merupakan budaya dan kebiasaan kita sebagai bangsa indonesia sejak dulu. Maka dari itu SMP Plus darussalam di Bulan Ramadhan ini,melaksanakan kegiatan yang dinamakan SMP Peduli.
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk bebagi, salah satunya seperti yang dilakukan oleh SMP Plus Darussalam. SMP Plus Darussalam dan dibantu oleh Dewan Guru membagikan bantuan sembako ke fakir miskin, anak yatim dan masyarakat yang membutuhkan. Pembagian bantuan sembako ini diharapkan bisa membantu dan mengurangi beban Kebutuhan pokok masyarakat.
Berikut sedikit potret SMP Peduli, SMP Plus Darussalam :